skip to main |
skip to sidebar
Hadang Windows, China Bikin OS Lokal
Ilustrasi
BEIJING - China merasa sudah seharusnya menjadi raja di negerinya sendiri, termasuk dalam hal penggunaan software. Baru-baru ini China tengah menyiapkan sebuah sistem operasi besutan lokal demi mendepak Windows.
Perusahaan China Standard Software (CSS) tengah bekerja sama dengan National University of Defense Technology (NUDT), demi menghasilkan OS lokal yang mengerti kebutuhan pengguna dalam negeri.
"Kerja sama ini mampu mewujudkan ambisi kami menciptakan sistem operasi dengan cita rasa lokal, dan kuat bagi China, " tukas juru bicara CSS, seperti dilansir Computer World, Rabu (22/12/2010).
Sebelumnya CSS sudah mengembangkan NeoShine berbasis Linux, yang penggunaannya telah berlangsung di kalangan pemerintahan, bisnis dan komputer personal. Sementara NUDT, mengembangkan KylinOS sebagai alternatif keamanan terhadap software dari asing seperti Windows.
Di negara Tirai Bambu tersebut, Windows milik Microsoft memang masih menjadi sistem operasi populer di kalangan pengguna kantoran. Walaupun software buatan CSS dan NUDT sebenarnya sudah banyak digunakan komputer di kantor-kantor pemerintahan China.
Sayangnya tidak diketahui kapan OS ini akan meluncur di China karena CSS maupun NUDT masih merahasiakannya.
Sumber: www.okezone.com